Textual description of firstImageUrl

Menu Buka Puasa Sederhana Praktis dan Dampak Kesehatannya

Ramadhan merupakan bulan yang penuh barokah, ampunan dan bermacam keasyikan lain yang tidak ada di bulan lain. Salah satu yang tidak bakal ditemukan di bulan lain adalah ngabuburit atau menunggu datangnya waktu berbuka. Biasanya diisi dengan berbagai kegiatan atau menyiapkan menu buka puasa sederhana dan praktis, tapi ingat harus tetap sehat lho. Karena seharian penuh setelah puasa tubuh kita perlu asupan sehat untuk menjaga stamina.

Menu buka puasa sederhana dan praktis namun tetap memperhatikan kesehatan pada kenyataan di lapangan mungkin memang sangat jarang ditemui. Sebagai gambaran saja menjelang datang waktu buka banyak yang menjajakan berbagai macam gorengan. Banyak yang tidak menyadari bahayanya jika berbuka dengan gorengan terus menerus. Nah di postingan kali ini kita akan mengulas beberapa menu yang selalu kita jumpai serta dampaknya.

Bagi Anda yang ingin mengadakan acara bukber akan sangat praktis jika memesan jasa catering Ramadhan seperti Mitra Catering yang melayani pemesanan daerah Jakarta, Tangerang, Depok dan Bekasi. Ini jauh lebih praktis karena tidak perlu repot menyiapkan hidangan bukber untuk undangan.

Contoh Menu Buka Puasa Sederhana dan Praktis Serta Dampaknya Bagi Kesehatan

menu buka puasa sederhana dan praktis di bulan ramadhan

Walaupun list berikut termasuk dalam daftar menu buka puasa yang praktis akan tetapi jika dikonsumsi secara terus menerus dapat mengakibatkan dampak negatif.
  1. Buka Puasa Dengan Gorengan
    Beraneka ragam gorengan sangat mudah dijumpai di bulan Ramadhan. Hampir di setiap pusat kuliner Ramadhan pasti kita temui bahkan bisa dibilang menu wajib. Jika hanya dikonsumsi kadang-kadang tidak akan jadi masalah, tapi jika tiap hari selama bulan Ramdahan berbuka dengan gorengan ternyata akan menimbulkan dampak negatif yang tidak main-main.

    Salah satu dampak mengkonsumsi gorengan adalah naiknya asam lambung karena kandungan lemak jenuh dalam minyak goreng. Selain itu dapat mengakibatkan naiknya kolesterol. Dan dalam jangka panjang dapat memicu terjadinya gangguan jantung serta stroke hingga kanker terutama kanker prostat.

    Tips untuk mengurangi resiko tersebut adalah dengan memperhatikan kualitas minyak yang dipakai untuk menggoreng. Kalau bisa usahakan menggoreng sendiri, ini lebih baik. Namun sesekali jajan juga tidak masalah, sambil diniatkan berbagi berkah Ramadhan. Semua itu kuncinya adalah jangan berlebihan.
  2. Berbuka Puasa Minum Sirup
    Ini sudah menjadi budaya bahwa salah satu tanda datangnya bulan Ramadhan adalah banyaknya iklan sirup di televisi. Sirup ditambah es batu memang sangat menyegarkan untuk menyirami kerongkongan yang kering seharian penuh. Namun sirup memiliki kandungan gula yang sangat tinggi dan mengakibatkan dampak negatif jika dikonsumsi terus menerus. Para praktisi kesehatan memperingatkan agar tidak sering-sering mengkonsumsi minuman yang memakai sirup. Seperti es kelapa muda, es buah, es campur dan lainnya. Karena dapat meningkatkan resiko terkena penyakit jantung, diabetes hingga obesitas.
  3. Berbuka Dengan Kolak Bersantan
    Kolak bersantan apalagi dikasih hmmm... itu menu favorite saya untuk berbuka puasa. Tapi ternyata santan mengandung kolesterol jahat LDL ( low-density lipoprotein cholesterol ) dan lemak tak jenuh yang dapat beresiko naiknya asam lambung.
Demikian sedikit ulasan menu buka puasa sederhana dan praktis yang pasti kita jumpai setiap bulan Ramadhan. Banyak dari kita yang belum sadar akan bahaya yang mengancam. Akan tetapi semua berbalik pada pribadi masing-masing, karena diri kita sendirilah yang harus sadar tentang kemampuan masing-masing dalam menerima makanan terntentu. Kita harus mulai belajar peka terhadap respon tubuh sendiri hingga kita bisa menentukan sendiri kapan harus berhenti.

Ingat, buka puasa bukan waktunya BALAS DENDAM...!!!

Semoga artikel ini bermanfaat dan kami ucapkan selamat menjalankan ibadah shoum, semoga dapat menjadikan kita umat yang terbaik.